Jamaah Haji Cilik Ikuti Manasik Haji di Lentera Insan

Bismillahirrahmaanirrahiim.
Assalamu'alaikum Ayah Bunda...
Labbaik allahumma labbaik, Labbaik alaa syariika laka labbaik
Innal hamda wa ni'mata laka wal mulka, laa syariika laka.
Lafadz talbiyah menggema di lapangan saat siswa/i KBTK Lentera Insan mengikuti peragaan Manasik Haji. Alhamdulillah, kegiatan ini sukses digelar di sekolah pada hari Kamis, 26 September 2019. Seluruh siswa mengikuti prosesi berhaji ini dengan sangat antusias.
Kegiatan yang rutin dilaksanakan tiap tahun ini, bertujuan untuk menanamkan ketaqwaan dan keimanan sejak usia dini serta menegenalkan ibadah haji seperti yang dilaksanakn di Mekah.
Selain itu, peragaan Manasik Haji pada anak-anak juga melatih anak bersabar dan mau mengikuti aturan. Berhaji yang identik dilaksanakan orang dewasa, tentu menjadi hal yang tidak mudah bagi anak-anak. Disinilah para guru mengantisipasinya dengan menciptakan perasaan bersemangat dan senang bahwa ibadah haji ini merupakan perintah Allah dan diharapkan bisa melaksanakannya secara sebenarnya.
Nah, Ayah Bunda, sekarang ananda telah menjadi Haji Cilik. Semoga, kita bisa melaksanakan haji ke Mekah yaa...
Belum Ada Komentar